Menko Pangan RI: TEI 2025 Perkuat Posisi Indonesia di Kancah Global

JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Pangan RI Zulkifli Hasan (Zulhas) menyebut gelaran Trade Expo Indonesia 2025 (TEI 2025) akan memperkuat posisi Indonesia posisi Indonesia sebagai ekonomi yang berdaya saing di pasar dunia. Dia pun mengapresiasi semua pihak yang turut berkontribusi dalam gelaran TEI 2025.

“Melalui semangat kerja dan optimis yang kita bangun bersama, saya yakin Indonesia akan memperkokoh posisinya sebagai ekonomi yang berdaya saing tinggi di pasar dunia demi kesejahteraan bangsa dan kemakmuran bersama,” ungkap dia dalam Trade Expo Indonesia 2025 pada Rabu (15-10-2025)

Diketahui TEI 2025 resmi digelar selama lima hari dan menjadi tempat bertemunya para eksportir dan importir untuk dapat bertransaksi hingga menarik investasi. Zulhas memaparkan TEI berlangsung selama 40 kali dan menjadi pameran terbesar dengan dihadiri 130 negara.

“Sampai hari ini terdaftar 8 ribu lebih buyer internasional. Biasanya tambah sore tambah banyak,” katanya

Adapun gelaran TEI 2025 ditargetkan sebanyak 1.500 exhibitor dan 30 ribu pengunjung, termasuk internasional dari 100 negara. Sedangkan untuk nilai transaksi, TEI 2025 menargetkan sebesar Rp 16,5 miliar.

“Kalau tahun ini menargetkan terjadi kontrak US$ 16,5 miliar, berarti naiknya tidak banyak. Pada masa saya kemarin, kita capai US$ 14,5 miliar,” pungkas Menko Pangan ini yang juga pernah menjadi Menteri Perdagangan RI.

Sebagai informasi, berbagai produk yang dipamerkan akan terbagi dalam tiga kategori, yaitu food, beverages, and agriculture products; manufactured products; services, lifestyle and others, dan UMKM Berani Inovasi Siap Adaptasi (BISA) Ekspor. (Megy)

BAGIKAN :

Jangan Lewatkan

Tingkatkan Potensi Pekerja Migran, Menteri Perdagangan dan Menteri P2MI Tekan MOU

Menggagas Daniel’s Law bagi Dunia Digital Hakim

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *