Getty Images/Harold Cunnigham
jurnalrealitas.com, Madrid – Meski Real Madrid dikabarkan telah siap menaikkan gaji Cristiano Ronaldo, peluang dia pergi tetap terbuka lebar. Sebuah media cetak di Prancis mengklaim CR7 sudah bertemu dengan bos besar AS Monaco.
Dengan masa depannya yang terus jadi spekulasi, Ronaldo paling tidak dikaitkan dengan dua klub berbeda di bursa transfer musim panas ini. Selain sempat disebut-sebut bakap pulang ke Manchester United, Manchester City diklaim sudah menawarkan dana dalam jumlah besar untuk menariknya ke Etihad Stadium.
Tapi saat duo Manchester itu masih sebatas wacana dalam upaya mendatangkan Ronaldo, langkah cepat dilakukan Monaco. Bos besar Monaco, yang juga merupakan sosok di balik transformasi klub tersebut menjadi salah satu yang terkaya di Eropa, Dmitry Rybolovlev, disebut sudah bertemu langsung dengan Ronaldo.
Adalah media Le10Sport yang mengeluarkan klaim tersebut. Pertemuan antara Ronaldo dan Rybolovlev disebut terjadi pekan ini di Monaco, saat Ronaldo menghadiri sebuah pesta di sana. Disebut juga kalau pertemuan tersebut juga melibatkan Jorge Mendes yang adalah agen CR7.
Monaco disebut berupaya membujuk Ronaldo untuk bergabung dengan mereka di musim panas 2014, dengan asumsi mereka sudah lolos ke Liga Champions untuk musim 2014/2015. Selain menawarkan gaji besar, Rybolovlev juga mengiming-imingi pesepakbola asal Portugal itu dengan berbagai fasilitas mewah di Monaco.
Dikutip dari AS, Ronaldo membenarkan dirinya baru saja mendatangi Monaco untuk berpesta. Namun di sana dia tak bertemu dengan Rybolovlev dan menyangkal akan pindah ke klub tersebut.
“Saya tidak pernah datang ke klub dan bertemu dengan pemiliknya, sekarang saya sangat bahagia di Real Madrid. Ke Monaco, itu hanya liburan saja,” jelas Ronaldo.
Sumber:detik.com
Komentar